Peresmian Laboratorium Basah (LABAS) Prodi Ilmu Perikanan

Semangat baru dengan Laboratorium Basah yang baru. Pada hari Senin, 17 April 2023, telah dilaksanakan acara peresmiaan Laboratorium Basah (LABAS) Program Studi Ilmu Perikanan, FITH UTS. Acara tersebut telah diresmikan oleh Rektor Universitas Teknologi Sumbawa (UTS) yaitu Bapak Chairul Hudaya, Ph.D dan dihadiri oleh Pimpinan FITH, Dosen Program Studi Ilmu Perikanan, Dosen Program Studi Bioteknologi, Staff Akademik FITH, Tim dari PT. Olat Maras Teknologi (OMT) dan mahasiswa Ilmu Perikanan, Kegiatan peresmian Laboratorium diawali dengan acara sambutan dan pidato oleh Rektor UTS, kemudian dilanjutkan dengan sambutan singkat oleh Dekan FITH. Setelah itu dilakukan acara peresmian Lab. Basah (LABAS) oleh Rektor UTS yaitu dengan memasukkan air kedalam kolam Budidaya Ikan, dan kemudian acara dilanjutkan lagi dengan kegiatan berkeliling Laboratorium dan penjelasan singkat tentang Laboratorium, sebagai penutup acara dilakukan foto bersama di depan Laboratorium sebagai dokumentasi.

”Terimakasih kepada Bapak Rektor UTS, Dekan FITH, Para Kaprodi dan Staf Akademik di lingkungan FITH, serta Rekan-rekan OMT yg dalam hal ini dapat bersama-sama menghadiri acara peresmian Laboratorium Basah (LABAS) Program Studi Ilmu Perikanan FITH. Pesan saya kepada adik-adik mahasiswa FITH khususnya mahasiswa Program Studi Ilmu Perikanan, mari bersama-sama kita kelola dan kembangkan serta jadikan Laboratorium kita ini sebagai sarana tempat pembelajaran, baik itu untuk praktikum ataupun penelitian.” Ucap Kepala Laboratorium FITH yaitu Bapak Adi Suriyadin.

Beberapa kegiatan yang dilakukan di Lab. Basah ini diantaranya pembesaran ikan, domestikasi ikan lokal, analisa kualitas air, pelatihan serta penelitian. Diharapkan dengan diresmikannya laboratorium basah tersebut dapat mendukung proses pembelajaran, penelitian dan pengabdian civitas akademik dalam mewujudkan salah satu Misi FITH yaitu Melaksanakan kegiatan penelitian dan pengabdian kepada masyarakat untuk menjawab persoalan terkait ilmu dan teknologi hayati di tingkat lokal, regional, nasioanal dan internasional.